Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang Repository

ANALISIS PENGARUH CURRENT RATIO, ASSETS SIZE, DAN DIVIDEND PAYOUT RATIO TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2006-2008

Yudhi Perwira, Aloysius Caesarico (2011) ANALISIS PENGARUH CURRENT RATIO, ASSETS SIZE, DAN DIVIDEND PAYOUT RATIO TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2006-2008. Undergraduate thesis, Fakultas Ekonomi Universitas Stikubank Semarang.

[img] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (423kB)

Abstract

Harga saham merupakan cerminan dari seluruh informasi yang tersedia di bursa efek. Apabila harga saham perusahaan tinggi, berarti citra perusahaan baik karena investor mau menanamkan modalnya dengan membeli saham perusahaan, sebaliknya jika investor cenderung untuk tidak membeli saham perusahaan maka harga saham akan turun. Penelitian mengenai pengaruh Current Ratio, Assets Size, dan Dividend Payout Ratio terhadap harga saham pada perusahaan manufaktur di Bursa Efek Indonesia tahun 2006-2008 diperoleh 81 sampel dengan taraf signifikansi 5%. Metode yang digunakan adalah uji asumsi klasik, analisa regresi, dan pengujian hipotesis. Hasil penelitian yang diperoleh adalah berdasarkan uji asumsi klasik yang terdiri dari Uji Normalitas Data, Uji Multikolinearitas, Uji Heteroskedastisitas, Uji Autokorelasi untuk tahun 2006-2008. Menunjukkan bahwa rasio fundamental dapat digunakan dalam analisa model regresi untuk mengetahui pengaruh terhadap harga saham. Secara parsial diketahui bahwa variabel bebas ( Current Ratio, Assets Size, dan Dividend Payout Ratio ) memiliki pengaruh yang signifikan terhadap variabel terikat ( Harga Saham ) . Faktor fundamental yang mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap harga saham untuk perusahaan manufaktur adalah current ratio dan dividend payout ratio, sedangkan yang tidak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap harga saham adalah assets size. Untuk analisis secara simultan menunjukkan bahwa rasio fundamental mempunyai pengaruh secara bersama-sama terhadap harga saham, hal ini ditunjukkan dengan nilai signifikan F lebih kecil dibandingkan dengan level of signifikan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: Nim:08.35.03.0533 No Panggil: SKR.V.5.02.0055
Uncontrolled Keywords: Kata kunci : Harga saham, current ratio, assets size, dan dividend payout ratio
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Faculty / Institution: Fakultas Ekonomika dan Bisnis > Program Studi Akuntansi
Depositing User: Tri Wiyono
Date Deposited: 29 May 2012 02:43
Last Modified: 15 Jun 2012 21:05
URI: https://eprints.unisbank.ac.id/id/eprint/102

Actions (login required)

View Item View Item