Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang Repository

TINJAUAN YURIDIS WASIAT WAJIBAH TERHADAP ANAK ANGKAT DI DALAM KOMPILASI HUKUM ISLAM (Studi Kasus Gugat Waris Perkara Nomor : 029/Pdt.G/2014/PTA.Smg)

OKTAFILA, FERLINDA AYU (2016) TINJAUAN YURIDIS WASIAT WAJIBAH TERHADAP ANAK ANGKAT DI DALAM KOMPILASI HUKUM ISLAM (Studi Kasus Gugat Waris Perkara Nomor : 029/Pdt.G/2014/PTA.Smg). Undergraduate thesis, UNIVERSITAS STIKUBANK.

[img] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Di Indonesia belum ada unifikasi atau belum ada kesatuan hukum yang mengatur tentang pengangkatan anak. Pengangkatan anak atau adopsi ini masih menimbulkan masalah bagi masyarakat dan pemerintah. Tidak hanya dalam hal pengangkatan, tetapi juga masalah pembagian harta dari orangtua angkatnya. Berdasarkan hal tersebut, penulis mengangkat judul “Tinjauan Yuridis Wasiat Wajibah Terhadap Anak Angkat Di Dalam Kompilasi Hukum Islam (Studi Kasus Gugat Waris Perkara Nomor : 029/Pdt.G/2014/PTA.Smg)”. Perumusan masalah dari penelitian penulisan hukum ini adalah (1) Bagaimana Tinjauan Yuridis Wasiat Wajibah Terhadap Anak Angkat Di dalam KHI (Kompilasi Hukum Islam) ? (2) Bagaimana pemberian terhadap anak angkat berdasarkan wasiat wajibah dari harta orangtua angkatnya dalam kasus gugat waris perkara Nomor : 029/Pdt.G/2014/PTA.Smg ? Penelitian ini menggunakan metode pendekatan yuridis normatif dengan spesifikasi penelitian deskriptif analitis, yaitu penelitian yang bertujuan mendeskripsikan mengenai tinjauan hukum hak waris anak angkat menurut Kompilasi Hukum Islam (Studi Kasus Gugat Waris Perkara Nomor : 029/Pdt.G/2014/PTA.Smg). Disamping itu dalam penelitian ini, penulis menggunakan data sekunder yang terdiri dari bahan hukum sekunder dan bahan hukum primer. Cara mengumpulkan data melalui studi kepustakaan. Metode kepustakaan dilakukan dengan cara menelaah bahan hukum primer, dan sekunder tentang pemberian wasiat wajibah terhadap anak angkat.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: NIM : 12.02.51.0017 SKR.II.05.01.0219
Uncontrolled Keywords: Pemberian Wasiat Wajibah Terhadap Anak Angkat Dalam Kompilasi Hukum Islam.
Subjects: K Law > K Law (General)
Faculty / Institution: Fakultas Hukum
Depositing User: Ani Mariawati
Date Deposited: 26 Nov 2018 05:14
Last Modified: 26 Nov 2018 05:14
URI: https://eprints.unisbank.ac.id/id/eprint/3639

Actions (login required)

View Item View Item