Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang Repository

Rancang Bangun Sistem Penjualan Toko Online “Jangkar Prusik” berbasis Website

Ardianingtyas, Ade (2018) Rancang Bangun Sistem Penjualan Toko Online “Jangkar Prusik” berbasis Website. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS STIKUBANK SEMARANG.

[img] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

Perkembangan ilmu teknologi informasi dan komunikasi sekarang berkembang pesat dengan adanya internet. Hal ini juga mempengaruhi perkembangan pada ekonomi di Indonesia. Perkembangan ekonomi di Indonesia juga mempengaruhi gaya hidup masyarakat dalam melakukan transaksi yang awalnya bertemu langsung, kini transaksi melalui media online, salah satunya yaitu website. Salah satu pelaku bisnis yang melihat peluang dari pemanfaatan website ini adalah sebuah toko bernama “Jangkar Prusik” yang menjual aksesoris berupa kalung dan gelang. Oleh karena itu, peneliti ingin membuat sistem penjualan toko “Jangkar Prusik” berbasis web. Pembuatan website ini menggunakan metode Waterfall dari Roger S. Pressman (2001) yang pada awalnya dimulai dengan analisis kebutuhan sistem, desain sistem, implementasi, pengujian program, dan pemeliharaan. Website ini dibuat untuk mempermudah pengelolaan data-data yang ada. Selain itu, juga untuk mempermudah pemasaran, promosi, dan penjualan produk secara online pada toko “Jangkar Prusik”. Dari hasil pengujian sistem yang dilakukan, sistem mampu mempermudah pengelolaan data-data yang ada. Selain itu, sistem juga dapat mempermudah pemasaran, promosi, dan penjualan produk pada toko “Jangkar Prusik”. Sistem juga mampu memberikan laporan transaksi tiap bulannya yang berisi tanggal pembelian, nama konsumen, nama produk yang dibeli, jumlah produk yang dibeli, harga satuannya, ongkos kirim, dan total keseluruhan pembayaran.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: NIM : 14.01.55.0035 SKR.I.05.02.1753
Uncontrolled Keywords: Website, Penjualan Online, Toko Aksesoris
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Faculty / Institution: Fakultas Teknologi Informasi > Program Studi Sistem Informasi
Depositing User: Nur Cholifah
Date Deposited: 24 Nov 2018 02:11
Last Modified: 24 Nov 2018 02:11
URI: https://eprints.unisbank.ac.id/id/eprint/5039

Actions (login required)

View Item View Item