Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang Repository

PENGARUH KEPEMILIKAN MANAJERIAL, KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL, DEWAN KOMISARIS INDEPENDEN DAN KOMITE AUDIT TERHADAP NILAI PERUSAHAAN (Studi Pada Perusahaan Jasa Sektor Keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2013-2015)

Advenia W. R, Theresia (2018) PENGARUH KEPEMILIKAN MANAJERIAL, KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL, DEWAN KOMISARIS INDEPENDEN DAN KOMITE AUDIT TERHADAP NILAI PERUSAHAAN (Studi Pada Perusahaan Jasa Sektor Keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2013-2015). Undergraduate thesis, UNIVERSITAS STIKUBANK.

[img] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Tujuan utama setiap perusahaan adalah memaksimalkan nilai perusahaan. Nilai perusahaan merupakan cerminan baik buruknya kinerja perusahaan. Nilai perusahaan yang baik dapat dicapai secara maksimal ketika perusahaan dapat menerapkan sistem tata kelola perusahaan yang baik. Mekanisme sistem tata kelola perusahaan yang baik diantaranya adalah kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional, dewan komisaris independen dan komite audit. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional, dewan komisaris independen dan komite audit terhadap nilai perusahaan. Populasi dalam penelitian ini adalah Perusahaan Jasa Keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2013- 2015. Penelitian ini menggunakan data sekunder seperti laporan keuangan dan periode 2013 hingga 2015, Indonesian Capital Market Directory periode 2014 dan 2015, serta IDX Monthly Statistic periode 2016 dan diperoleh sebanyak 20 perusahaan. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kepemilikan manajerial dan komite audit berpengaruh negatif terhadap nilai perusahaan, dewan komisaris independen berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan, sedangkan kepemilikan institusional tidak berpengaruh dengan arah hubungan negatif terhadap nilai perusahan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: NIM: 14.05.52.0058 SKR.V.05.52.1637
Uncontrolled Keywords: Perusahaan Jasa Sektor Keuangan, Kepemilikan Manajerial, Kepemilikan Institusional, Dewan Komisaris Independen, Komite Audit, Nilai Perusahaan
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Faculty / Institution: Fakultas Ekonomika dan Bisnis > Program Studi Akuntansi
Depositing User: F Fahmi
Date Deposited: 27 Nov 2018 14:41
Last Modified: 27 Nov 2018 14:41
URI: https://eprints.unisbank.ac.id/id/eprint/5273

Actions (login required)

View Item View Item