Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang Repository

PENGARUH CAPITAL ADEQUACY RATIO (CAR), LOAN TO DEPOSIT RATIO (LDR), NON PERFORMING LOAN (NPL) DAN RETURN ON ASSETS (ROA) TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA

Istanti , Rahmawati Duri (2012) PENGARUH CAPITAL ADEQUACY RATIO (CAR), LOAN TO DEPOSIT RATIO (LDR), NON PERFORMING LOAN (NPL) DAN RETURN ON ASSETS (ROA) TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA. Undergraduate thesis, Fakultas Ekonomi Universitas Stikubank Semarang.

[img] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (516kB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji dan menganalisis pengaruh Capital Adequacy Ratio, Loan to Deposit Ratio, Non Performing Loan, dan Return on Assets terhadap harga saham pada perusahaan perbankan yang terdaftar di BEI tahun 2008 s/d 2010. Populasi yang diambil dalam penelitian ini adalah perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2008-2010. Sampel dalam penelitian ini menggunakan metode purposive sampling, yaitu sampel dipilih atas dasar kesesuaian karakteristik dengan kriteria yang ditentukan . Berdasarkan kriteria diperoleh sampel sebanyak 26 perusahaan. Untuk menguji hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini data dianalisis dengan menggunakan uji regresi linear berganda. Berdasarkan hasil analisis dapat disimpulkan bahwa: (1) Capital adequacy ratio tidak berpengaruh terhadap harga saham. (2) Terdapat pengaruh negatif loan to deposit ratio terhadap harga saham. Semakin tinggi loan to deposit ratio maka harga saham semakin rendah. (3) Terdapat pengaruh negatif non performing loan terhadap harga saham. Semakin tinggi non performing loan maka harga saham akan semakin rendah. (4) Terdapat pengaruh positif return on assets terhadap harga saham. Semakin tinggi return on assets maka harga saham akan juga akan semakin meningkat.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: NIM : 08.05.52.0069 No Panggil : SKR.V.5.02.0038
Uncontrolled Keywords: Capital Adequacy Ratio, Loan to Deposit Ratio, Non Performing Loan, Return on Assets dan harga saham
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Faculty / Institution: Fakultas Ekonomika dan Bisnis > Program Studi Akuntansi
Depositing User: Tri Wiyono
Date Deposited: 28 May 2012 08:12
Last Modified: 03 Jul 2013 06:38
URI: https://eprints.unisbank.ac.id/id/eprint/58

Actions (login required)

View Item View Item