Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang Repository

PENGARUH RASIO PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, LEVERAGE, DAN AKTIVITAS TERHADAP RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN DENGAN KATEGORI INDUSTRI BARANG KONSUMSI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA

Ardhi, Mahardian (2012) PENGARUH RASIO PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, LEVERAGE, DAN AKTIVITAS TERHADAP RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN DENGAN KATEGORI INDUSTRI BARANG KONSUMSI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA. Undergraduate thesis, Fakultas Ekonomi Universitas Stikubank Semarang.

[img] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh rasio profitabilitas, likuiditas, leverage, dan aktivitas terhadap return saham. Rasio profitabilitas diwakili oleh Return on Assets (ROA), rasio likuiditas diwakili oleh Current Ratio (CR), rasio leverage diwakili oleh Debt to Equity Ratio (DER), dan rasio aktivitas diwakili oleh Total Assets Turnover (TATO). Obyek didalam penelitian ini adalah perusahaan yang termasuk di dalam Kategori Industri Barang Konsumsi, khususnya makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia sepanjang periode tahun 2005 sampai dengan tahun 2009. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan data pooling dan purposive sampling yang kemudian memperoleh sampel sebanyak 17 perusahaan. Untuk menguji hipotesis dalam penelitian ini, digunakan Metode Regresi Linear Berganda. Untuk menguji Goodness of Fit suatu model dilakukan pengukuran nilai Koefisien Determinasi. Uji signifikansi t digunakan untuk menguji pengaruh variabel independen secara parsial terhadap variabel dependennya. Uji signifikansi F digunakan untuk menguji pengaruh variabel independen secara simultan terhadap variabel dependennya. Penelitian ini menyimpulkan bahwa secara simultan dan parsial , Return on Assets (ROA), Current Ratio (CR), Debt to Equity Ratio (DER), dan Total Assets Turnover (TATO), tidak berpengaruh signifikan terhadap return saham pada sub sektor industri makanan dan minuman.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: NIM : 08.05.52.0206 SKR.V.5.02.0022
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Return on Assets (ROA), Current Ratio (CR), Debt to Equity Ratio (DER), dan Total Assets Turnover (TATO), dan Return Saham
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Faculty / Institution: Fakultas Ekonomika dan Bisnis > Program Studi Akuntansi
Depositing User: Tri Wiyono
Date Deposited: 28 May 2012 08:21
Last Modified: 14 Jun 2012 03:05
URI: https://eprints.unisbank.ac.id/id/eprint/72

Actions (login required)

View Item View Item