Anwar, Sariyun Naja and Nugroho, Isworo and Amin, Fatkhul
(2014)
PERANCANGAN MODEL PENERAPAN LOCATION BASED SERVICES
UNTUK SISTEM NAVIGASI LOKASI LAYANAN KESEHATAN
DI KOTA SEMARANG (Tahun 1).
[Experiment]
Abstract
Location Based Services (LBS) merupakan konsep yang berpedoman pada kontek
lokasi. Layanan berbasis lokasi (Location Based Services) dapat diakses dengan
perangkat mobile melalui jaringan selular dan memanfaatkan kemampuan posisi
geografis perangkat mobile. Dengan menggunakan data koordinat latitude dan
longitude dari GPS (Global Positioning System), pengguna dapat mengetahui
informasi suatu lokasi sesuai dengan koordinat tersebut. Penelitian ini akan
mengembangkan aplikasi navigasi bagi masyarakat yang membutuhkan petunjuk rute
dan lokasi layanan kesehatan di kota Semarang. Hal ini didasarkan pada masih
banyak masyarakat yang belum mengetahui lokasi-lokasi layanan kesehatan tersebut.
Untuk menghasilkan sistem yang baik dan memenuhi kebutuhan pengguna (user),
penelitian ini menggunakan model Sistem Development Life Cycle. Model analisis
sistem menggunakan Use Case Diagram, Activity Diagram, Sequence Diagram, dan
Class Diagram. Model ini mempermudah dalam pengembangan dan memudahkan
bagi peneliti untuk memahami sistem yang akan dikembangkan. Manfaat dari
penelitian ini dapat memberikan kemudahan, kecepatan, dan ketepatan dalam
mengetahui letak dan posisi geografis lokasi layanan kesehatan terdekat disekitar
pengguna beserta informasi pendukung dengan melalui telepon selular berbasis
Android. Aplikasi ini berbentuk mobile application dan web service dengan bahasa
pemrograman Java dan XML serta menggunakan Mysql.
Kata Kunci : location based services, android, navigasi, layanan kesehatan, semarang
Actions (login required)
|
View Item |