Amiyatun, Amiyatun (2018) PENGARUH LEVERAGE, PROFITABILITAS, UKURAN PERUSAHAAN DAN EARNING MANAGEMENT TERHADAP NILAI PERUSAHAAN ( Studi empiris pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2013-2016 ). Undergraduate thesis, UNIVERSITAS STIKUBANK.
PDF
Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
ABSTRAK Nilai perusahaan adalah kinerja perusahaan yang dicerminkan oleh harga saham yang dibentuk oleh permintaan dan penawaran pasar modal yang merefleksikan penilaian masyarakat terhadap kinerja perusahaan. Memaksimalkan nilai perusahaan sangat penting artinya bagi suatu perusahaan, karena dengan memaksimalkan nilai perusahaan bertati juga memaksimalkan tujuan utama dari sebuah perusahaan yaitu memperoleh laba atau keuntungan. Nilai perusahaan dipengaruhi oleh banyak faktor, diantaranya adalah leverage, profitabilitas, ukuran peusahaan dan earning management. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh leverage, profitabilitas, ukuran peusahaan dan earning management terhadap nilai perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2013 s/d 2016. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2013 s/d 2016. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan cara purposive sampling. Berdasarkan purposive sampling diperoleh sebanyak 236 perusahaan sebelum dioutlier dan setelah dioutlier sebanyak 181 perusahaan samepel selama 4 (empat) tahun. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji asumsi klasik dan anilisis regresi linier berganda dengan menggunkana SPSS 19. Hasil dari penelitian ini secara simultan leverage, profitabilitas, ukuran peusahaan dan earning management berpengaruh terhadap nilai perusahaan. sedangkan secara parsial menunjukan bahwa profitabilitas dan ukuran perusahaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan, sedangkan leverage dan earning management berpengaruh negatif signifikan terhadap nilai perusahaan. Kata kunci : leverage, profitabilitas, ukuran perusahaan, earning menejemen dan niali perusahaan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Additional Information: | NIM: 14.05.52.0117 SKR.V.05.52.1539 |
Uncontrolled Keywords: | Kata kunci : leverage, profitabilitas, ukuran perusahaan, earning menejemen dan niali perusahaan. |
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Faculty / Institution: | Fakultas Ekonomika dan Bisnis > Program Studi Akuntansi |
Depositing User: | F Fahmi |
Date Deposited: | 20 Nov 2018 15:20 |
Last Modified: | 20 Nov 2018 15:20 |
URI: | http://eprints.unisbank.ac.id/id/eprint/4784 |
Actions (login required)
View Item |